Kemasan ramah lingkungan

Kemasan ramah lingkungan menjadi topik yang sering dibahas dalam dunia industri dan juga lingkungan. Setiap stake holder berupaya terus menerus untuk mencari packaging yang paling ramah lingkungan. Hal tersebut mengingat bahwa sampah kemasan yang tidak ramah lingkungan menjadi faktor besar dalam kerusakan alam. Sampah packaging yang tidak ramah lingkungan contohnya adalah yang berbahan dasar plastik. Plastik membutuhkan waktu ratusan hingga ribuan tahun untuk bisa terurai. Kita bisa membayangkan berapa banyak hingga saat ini jumlah sampah plastik yang mencemari lingkungan. Lalu bagaimana tantangan dan solusi yang bisa kita upayakan ?

Tantangan

1. Bahan Baku Alternatif

Mencari bahan baku alternatif dasar pembuatan kemasan tidaklah mudah. Para peneliti telah berupaya mencari bahan alternatif seperti daun, akar atau serat tanaman yang dapat menggantikan bahan plastik untuk kemasan yang mudah terdegradasi. Tak hanya yang mudah terdegradasi, namun juga kemasan tersebut harus memenuhi keamanan untuk digunakan sebagai kemasan.

2. Biaya Yang Mahal

Mengingat bahwa bahan yang ramah lingkungan biasanya mahal baik bahan bakunya maupun pengolahannya. sehingga, hal tersebut menjadi sebuah tantangan para pelaku industri kemasan untuk membuat kemasan ramah lingkungan yang efisien secara biaya sehingga industri bisa menjualnya ke pasaran dengan harga yang murah.

3. Regulasi dan Kebijakan

Upaya membuat kemasan yang ramah lingkungan harus mendapat dukungan dari pemerintah, Hal ini pemerintah harus bisa membuat kebijakan regulasi kepada industri untuk berupaya menggunakan bahan yang ramah lingkungan serta pemerintah juga bisa membuat intensive untuk mendorong industri terus berinovasi dalam teknologi kemasan ramah lingkungan.

4. Kesadaran Konsumen dan Pelaku Usaha Menengah Keatas (UMKM)

Tantangan terbesar ada pada perorangan baik konsumen secara langsung maupun pelaku UMKM dalam memilih packaging yang ramah lingkungan. Semakin sadar perorangan upaya mendorong penggunaan packaging ramah lingkungan akan segera terwujud.

Solusi

Solusi yang bisa kita mulai lakukan adalah dengan memilih packaging berbahan ramah lingkungan seperti kertas. Saat ini kemasan berbahan baku kertas sudah sangat berkembang. Kemasan bahan kertas sudah memiliki bentuk beraneka ragam serta memiliki desain yang menarik. Selain itu, kemasan kertas seperti kemasan kertas foodgrade sudah dilapisi lapisan foodgrade yang tahan air, minyak, panas yang aman. FDA ( Food And Drug Administration) Amerika telah menjamin keamanan kemasan kertas foodgrade.

Kunjungi Website dan Sosial Media Eatpack.ku

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *